Pandemi Bikin Pemilik Mobil Pilih Home Service

Rifan Financindo – Pandemi tidak ditampik memunculkan banyak keunikan, termasuk dalam urusan perawatan kendaraan.

Ketika mobil tetap dipakai bepergian, perawatan ke bengkel jadi sesuatu yang mungkin dihindari bersamaan dengan PPKM dan pembatasan ke tempat-tempat umum.

Tidak heran jika kemudian home service menjadi sesuatu yang dipilih. Bengkel pun dalam hal ini ibarat didatangkan ke rumah.

Baca Juga :

“Kalau berdasarkan data kita Juli 2021, kosumen yang telah menggunakan home service 950 customer,” ujar Ronald Reagan, DGH After Sales & CS Operation Group MMKSI dalam webinar bersama media, Kamis (9/9/2021).

MMKSI sendiri memang fokus pada kondisi pandemi. Mereka punya gratis fogging disinfectant, emergency service, service booking, dan program lainnya termasuk home service.

“Data jumlah customer yang memanfaatkan layanan ini dari pantauan kita semakin meningkat dari bulan ke bulan terutama masa PPKM,” tambahnya.

Sebagai informasi, kata dia, layanan home service Mitsubishi ini tersedia di dealer-dealer mereka di seluruh Indonesia.

“Customer dapat lakukan booking dengan MyMitsubihsiID atau menghubungi customer care kami. Atau kustomer sudah memiliki kontak atau menghubungi dealer yang dituju secara langsung,” ujarnya.

Sharing knowledge dan Edukasi juga disediakan Mitsubishi untuk memastikan konsumen mendapat informasi program, termasuk menyediakan informasi terkait pemeliharaan kendaraan yang dapat dilakukan oleh konsumen di rumah.

Tips Rifat Sungkar
Tips pun antara lain disuguhkan oleh pereli Rifat Sungkar yang juga merupakan duta atau brand ambassador Mitsubishi.

“Saya selalu punya tips ‘POWERS’. P untuk petrol dan paper, w untuk water, r untuk rubber dan s untuk safety,” kata Rifat.

Untuk P yakni Petrol, kata dia. Banyak menurut Rifat yang bingung karena tidak paham BBM cocok.

“Kami sudah punya riset selama ini. Untuk tipe oktan yang dibutuhkan ini selalu jadi perdebatan, karena sifat dasar manusia cari yang paling efisien, jadi cari kualitas oktan yang lebih rendah. Padahal bisa menjadikan mobi knocking, rusak ruang bakar dan rusak piston,” ujarnya kemudian melanjutkan pembahasan tips sebagai gambaran sharing. Rifan Financindo.

Sumber : Otosia

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started