Mobil Listrik Kecil Wuling Mini EV Akan Berfitur Perintah Suara

Rifan Financindo – Mobil listrik kecil Wuling Mini EV yang viral usai kemunculannya, kini telah dipastikan diproduksi dan diluncurkan di Indonesia tahun depan.

Wuling Motors membeberkan sejumlah rencana ke depan mereka terhadap mobil 2+2 penumpang berwarna pastel ini, termasuk kemungkinan mengenai fitur-fitur canggih.

“(Akan disematkan) smart feature bahwa mobil ini walau dengan dimensi kompak tetapi dapat disematkan fitur-fitur canggih,” ujarDanang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors.

Baca Juga :

Perintah suara atau voice command adalah salah satu fitur terkenal yang akrab dengan Wuling. Fitur itu sendiri sudah disediakan di Wuling Almaz.

Maka demikian pula rencana untuk Wuling Mini EV. Di mobil bernama lengkap Hongguang Mini EV itu, Wuling akan merangkaikannya pula ke dalam sistem yang serupa dengan yang terdapat di Almaz.

“Disematkan teknologi-teknologi yang canggih, salah satunya internet of vehicle, ADAS cruise control, adative braking. Lalu multimedia yang sudah disematkan voice command,” tambahnya.

Bahkan menurut rencana tersebut, Hongguang Mini EV juga akan dipasangkan automatic parking dan sistem bahwa Wuling dapat dikontrol by smartphone.

Hongguang Mini EV sendiri merupakan bagian dari rencana Wuling mengenai Global Small Electric Vehicle (GSEV).

Ia merupakan platform mobil listrik yang diciptakan dan dipasarkan oleh Wuling dengan memadukan beragam pilar.

Platform GSEV sudah hadir dalam wujud enam produk yang diluncurkan sejak 2017 hingga saat ini. Mulai dari E100, E200, KiWi EV, hingga Nano EV, termasuk Hongguang Mini EV, Hongguang Mini EV Macaron.

Di Indonesia, platform GSEV memiliki potensi di segmen kendaraan listrik. Pasalnya, Wuling melihat kebiasaan berkendara di Indonesia dilakukan untuk kebutuhan komuter dengan jarak yang relatif tidak jauh dan berkendara dengan maksimal empat penumpang. Rifan Financindo.

Sumber : Otosia

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started